Sunday, February 13, 2011

Cara membuat link pada kolom komentar

Untuk membuat link pada kolom komentar bagi yang belum ngerti terkadang bingung,hal ini dikarenakan dalam kotak komentar tidak ada fasilitas untuk membuat link.
Link dalam kotak kkomentar sangat berguna baik bagi pemilik blog ataupun bagi pengunjung blog,pengunjung biasanya menuliskan alamat URLnya.Misalnya "terima kasih tutorialnya mas,sudah saya coba diblog saya"Kata diblog saya akan lebih bagus jika disertakan link.
Lantas bagaimana cara membuat link dalam kotak komentar tersebut,
Kita hanya perlu menyisipkan sedikit kode HTML pada komentar tersebut. Misalnya tulisan komentar seperti ini:
"Untuk membuat link dalam kotak komentar anda bisa baca disini"
Untuk menyertakan link ditulis seperti ini

"Untuk membuat link dalam kotak komentar anda bisa baca <a href="http://rnbkomp.blogspot.com/2010/12/mengganti-background-posting-pada.html">disini</a>"

Jangan lupa ganti url nya dengan alamat blog atau posting anda. Kemudian poskanlah komentar anda. Perhatikanlah tulisan disini. Statusnya akan berubah menjadi link, yang juga akan berkedip (a hover) begitu kursor menyentuhnya.

No comments:

Post a Comment